Prestasi Membanggakan, Polda Kalteng Raih Penghargaan Kompolnas Award 2022

    Prestasi Membanggakan, Polda Kalteng Raih Penghargaan Kompolnas Award 2022
    Pemberian penghargaan ini, diserahkan oleh, Yusuf Warsyim, S.Ag., M.H. kepada Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si. di Auditorium PTIK, Jakarta Selatan, Kamis (8/12/2022) kemarin.

    PALANGKA RAYA - Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah (Polda Kalteng) dibawah kepemimpinan Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si. terus menorehkan prestasi membanggakan.

    Kali ini, prestasi tersebut berhasil diraih Polda Kalteng dalam penganugrahan Kompolnas Award tahun 2022, atas pencapaian 10 besar terbaik pelaksanaan kinerja tingkat Polda se-Indonesia.

    Pemberian penghargaan ini, diserahkan oleh, Yusuf Warsyim, S.Ag., M.H. kepada Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si. di Auditorium PTIK, Jakarta Selatan, Kamis (8/12/2022) kemarin.

    Kapolda Kalteng menyampaikan penganugrahan ini merupakan kebanggaan luar biasa bagi keluarga besar Polda Kalteng, karena berhasil meraih nominasi dalam Kompolnas Awards 2022.

    "Alhamdulillah Polda Kalteng masuk nominasi sepuluh besar Polda terbaik dalam nominasi Kompolnas Award 2022, " ungkap Kapolda dalam keterangannya di Jakarta usai menerima penghargaan tersebut.

    Ia juga berharap, penghargaan ini dapat menjadi motivasi untuk mendorong perbaikan terhadap kinerja Polri, khususnya Polda Kalteng dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

    Sebagai informasi, kegiatan tersebut dihadiri Menkopolhukam Mahfud MD, Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono, Ketua KPK RI diwakili Karyoto, para komisioner Kompolnas, dan para nominator Kompolnas Award 2022. 

    palangka raya
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Ditpolairud Laksanakan Pengamanan di Dermaga...

    Artikel Berikutnya

    Direktorat Lalu Lintas Polda Kalteng Gelar...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Pastikan Sitkamtibmas Lancar Pada Saat Syukuran Laut Di Kuala Jelai, Ditpolairud Laksanakan Pengamanan
    Pemilihan Duta Humas Polda Kalteng 2023, Ini Juaranya !
    Tingkatkan Keimanan, Polda Kalteng Adakan Binrohtal
    Jadi Primadona, Bukit Naga Tewah Diserbu Ribuan Orang Cari Rezeki Emas
    Tatap Muka Bersama Personel Biro SDM, Wakapolda Kalteng Apresiasi dan Tekankan Tranformasi Birokrasi

    Tags