Atasi Jalan Rusak, Jaya S Monong: PBS Segera Buat Jalan Khusus 

    Atasi Jalan Rusak, Jaya S Monong: PBS Segera Buat Jalan Khusus 
    Bupati Kabupaten Gunung Mas, Jaya Samaya Monong

    KUALA KURUN - Bupati Kabupaten Gunung Mas (Gumas), Jaya Samaya Monong, menyingkapi dengan baik aksi yang dilakukan masyarakatnya selama ini.

    Tepatnya, kemarin 5 Januari 2022, di desa Tanjung Karitak, Kec Sepang, sejumlah masyarakat Kabupaten Gumas, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng),  melakukan aksinya berupa pemblokadean ruas jalan Kuala Kurun - Palangka Raya, untuk angkutan Perusahaan Besar Swasta (PBS).

    Diduga sejumlah angkutan PBS tersebut merusak jalan, dalam mengangkut hasil buminya dan tanpa memperhatikan keselamatan masyarakat sekitar.

    "Permasalah ini, sudah disampaikan ke pihak terkait, khususnya Pemprov Kalteng, " katanya, Rabu (5/1/21).

    Kepada masyarakatnya, Jaya Samaya Monong menyampaikan akan mengambil tindakan kepada sejumlah PBS, untuk segera memperbaiki jalan yang telah rusak.

    "Jalan ini terus mereka perbaiki hingga sampai selesai, dan sementara saya minta mereka tidak boleh lewat dulu sebelum jalan ini diperbaiki maka itu ada pos - pos, kalau ada yang melewati, maka kami akan tindak tegas dengan ketentuan yang ada oleh pihak keamanan atau pihak perhubungan yang terkait dalam Penangganan pengawasan ini, " jelas Bupati Gumas ini.

    Dan untuk jangka panjangnya, segera menganalisi membuat jalan sendiri, ataupun itu melalui sungai Kahayan.

    "Kami mendorong bersama masyarakat dan saya selaku Bupati Gunung Mas, untuk perusahaan besar swasta ini segera membuat jalan khusus, entah itu melalui jalur sungai entah juga melalui darat , silahkan mereka menganalisa, " imbuhnya.

    (//Indra)

    Kuala Kurun
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Dinas PUPR Kalteng Optimis April 2022 Ruas...

    Artikel Berikutnya

    Sosok Bupati Gumas, Jaya Samaya Monong Di...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Pastikan Sitkamtibmas Lancar Pada Saat Syukuran Laut Di Kuala Jelai, Ditpolairud Laksanakan Pengamanan
    Pemilihan Duta Humas Polda Kalteng 2023, Ini Juaranya !
    Tingkatkan Keimanan, Polda Kalteng Adakan Binrohtal
    Jadi Primadona, Bukit Naga Tewah Diserbu Ribuan Orang Cari Rezeki Emas
    Tatap Muka Bersama Personel Biro SDM, Wakapolda Kalteng Apresiasi dan Tekankan Tranformasi Birokrasi

    Tags