Semangat Awal Tahun, Ditlantas Polda Kalteng Cek Kesiapan Ranmor dan Kelengkapan Personel

    Semangat Awal Tahun, Ditlantas Polda Kalteng Cek Kesiapan Ranmor dan Kelengkapan Personel
    Wadirlantas Polda Kalteng AKBP. I Gede Putu Dedy Ujiana, S.I.K., M.T

    PALANGKA RAYA - Mengawali aktivitas pagi hari saat masih suasana awal tahun, Ditlantas Polda Kalteng melaksanakan kegiatan  Pengecekan Kelengkapan Personel di Halaman Ditlantas, Selasa (10/1/2022) pagi.

    Adapun Pemeriksaan kali ini Meliputi Sikap Tampang, administrasi personel, Pemeriksaan  Senjata Api dan Ranmor Dinas.

    Dirlantas Polda Kalteng Kombes Pol. Heru Sutopo, S.I.K melalui Wadirlantas Polda Kalteng AKBP. I Gede Putu Dedy Ujiana, S.I.K., M.T menjelaskan bahwa pada kesempatan pagi ini personil Ditlantas memang diperintahkan membawa kelengkapan yang seharusnya harus melekat pada setiap personil Kepolisian saat berdinas serta sekaligus pengecekan kesiapan Kendaraan Bermotor Dinas (Ranmor Dinas).

    “Pemeriksaan kesiapan kelengkapan personel ini adalah sebagai bentuk pengawasan dan pengendalian kinerja Polantas, selain itu juga agar dapat diketahui kesiapan personel di lapangan terlebih situasi Cuaca yang tidak menentu” ucap Dedy 

    Selain pemeriksaan kelengkapan personel, Wadirlantas juga mengecek kebersihan dan kelengkapan serta kondisi mesin kendaraan guna memastikan tidak ada kendaraan dinas yang mengalami kendala saat digunakan dalam pelaksanaan tugas sehari hari misalnya patroli, mendatangi TKP ataupun kegiatan Polantas lainnya. 

    Wadirlantas tekankan kepada para personel yang ditugaskan memegang ranmor dinas agar menjaga dapat kepercayaan yang diberikan dengan merawat kendaraan dengan baik sebagaimana kendaraan miliknya sendiri.

    “Harapannya dengan adanya pengecekan kesiapan personel yang telah dilengkapi dengan kelengkapan yang memadai ini, dapat menunjang pelaksanaan tugas kedepannya. Apabila seluruh kelengkapan operasional dalam kondisi baik, tentu dapat menunjang kualitas kinerja personel dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, ” tutupnya.

    palangka raya
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Panen Buah Melon, Dirpolairud Bagikan Kepada...

    Artikel Berikutnya

    Ditpolairud Ajak Warga  Bantaran Sungai...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Pastikan Sitkamtibmas Lancar Pada Saat Syukuran Laut Di Kuala Jelai, Ditpolairud Laksanakan Pengamanan
    Pemilihan Duta Humas Polda Kalteng 2023, Ini Juaranya !
    Tingkatkan Keimanan, Polda Kalteng Adakan Binrohtal
    Jadi Primadona, Bukit Naga Tewah Diserbu Ribuan Orang Cari Rezeki Emas
    Tatap Muka Bersama Personel Biro SDM, Wakapolda Kalteng Apresiasi dan Tekankan Tranformasi Birokrasi

    Tags